OSN, O2SN dan FLS2N Tingkatkan Kualitas Peserta Didik

78
Pembukaan bimbingan teknis (Bimtek) pengembangan dan pembinaan minat, bakat, serta kreativitas siswa jenjang kompetisi OSN, O2SN, dan FLS2N tingkat SMP Kota Manado di Hotel Peninsula Manado, Senin (20/03/2023).

MANADO – Wali Kota Manado Andrei Angouw resmi membuka bimbingan teknis (Bimtek) pengembangan dan pembinaan minat, bakat, serta kreativitas siswa jenjang kompetisi OSN, O2SN, dan FLS2N tingkat SMP Kota Manado di Hotel Peninsula Manado, Senin (20/03/2023).

Wali Kota yang diwakili Sekretaris Kota Manado Micler Lakat SH MH mengatakan generasi muda khususnya mereka yang ada di jenjang SMP merupakan bibit segar memiliki potensi lewat ajang talenta meliputi tiga rumpun yaitu, Sains, Seni Budaya dan Olahraga.

“Generasi muda dalam hal ini peserta didik yang memiliki potensi kecerdasan dan bakat istimewa mempunyai peluang besar mengharumkan nama bangsa, negara, daerah dan satuan pendidikan,” sebut Lakat membaca sambutan wali kota.

Ia mengusulkan diperlukan wadah dalam bentuk ajang kompetisi olimpiade untuk mengaktualisasikan potensi minat dan bakat.

“Adanya kegiatan OSN, O2SN dan FLS2N tingkat SMP Kota Manado, para peserta didik yang akan mengikuti jenjang kompetisi ini boleh terlaksana dengan baik,” kata Lakat.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Manado Steven Tumiwa SPd MPd mengatakan bahwa pengembangan dan pembinaan minat, bakat, serta kreativitas siswa jenjang kompetisi OSN, O2SN, dan FLS2N tingkat SMP Kota Manado ini untuk meningkatkan kualitas para peserta didik dalam mengikuti ajang tersebut.

“Kegiatan ini merupakan momen yang tepat dan sangat berharga bagi peserta didik untuk dapat berkreasi, berinovasi, berprestasi dan berkompetisi secara sehat, sekaligus dapat memberikan pengalaman belajar yang baik,” ungkapnya.

Dengan semangat kerja sama dan rasa persaudaraan dan persatuan antar sesama siswa-siswi dipelihara dengan baik, dengan mengedepankan semangat sportivitas yang tinggi.

Kepada para kepala sekolah, guru pembimbing, koordinator tim penilai, wasit, dan peserta didik agar dapat memperhatikan teknis pelaksanaan lomba serta juknis OSN, O2SN dan FLS2N,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan SMP Grace H R Sondahk SPd. MPd mengatakan bahwa ajang OSN, O2SN, FLS2N mengedepankan sportifitas dalam setiap kompetisi yang akan dipertandingkan.

“Semoga dengan kegiatan ini kita bisa memberikan yang terbaik terutama dalam dunia pendidikan di Kota Manado, serta menjadikan peserta didik kita menjadi berjiwa sportif, kompetitif, berkarakter, berbudaya dan bisa berprestasi ke tingkat nasional dan internasional,” kata Sondakh. (dio)