Gubernur Yulius Selvanus Tinjau Sejumlah Fasilitas Olahraga

173
Gubernur Yulius Selvanus saat melihat progres renovasi kolam renang Sario, fasilitas olahraga juga gedung Pingkan Matindas Manado. (foto ben)

MANADO – Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus kembali meninjau renovasi kolam renang Ranowangun Sario Manado, Senin (20/10/2025).

Didampingi sejumlah pejabat Pemprov Sulut, gubernur juga melihat kondisi gedung Pingkan Matindas dan gedung tempat latihan atlet tinju dilokasi yang sama.

Hal Ini membuktikan keseriusan pemerintah provinsi Sulawesi Utara untuk membenah fasiltas olah – raga bahkan juga budaya.

“Sesuai janji saya yang lalu untuk melakukan aksi sejak beberapa hari saya ketempat ini, untuk melihat progres fasilitas olahraga,” kata Yulius Selvanus.

Gubernur juga menyampaikan langkah pertama ialah pembersihan area kolam Ranowangun.

“Setelah itu kita akan rancang untuk kolam bertaraf internasional dan juga menjadi kolam masyarakat serta untuk atlet,” terang Yulius Selvanus.

Ia juga mengatakan dipersiapkan dengan baik dan akan tata kembali.

“Renovasi Stadion Klabat juga akan dilakukan. Semua ini tentunya sudah saya laporkan ke Menteri PUPR Dody Hanggodo,” ujar Gubernur

Dari kunjungan Gubernur Yulius Selvanus tersebut tidak hanya sekedar ucapan, namun dibuktikan dengan keseriusan Pemerintah untuk memperbaiki sejumlah fasilitas olahraga yang ada. (ben)